Film Cocote Tonggo Garapan Bayu Skak Segera Tayang di Bioskop: Ini Sinopsis dan Daftar Pemainnya

Film Cocote Tonggo Garapan Bayu Skak Segera Tayang di Bioskop: Ini Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Film Cocote Tonggo/IMDB

KABAR FILM - Bayu Skak kembali membuat film dengan berkolaborasi dengan Tobali Film dan SKAK Studios. Film ini memiliki genre drama komedi keluarga.

Film Cocote Tonggo disutradarai oleh Bayu Skak yang sebelumnya sukses dengan film Sekawan Limo.

Sama seperti film garapannya sebelumnya, film Cocote Tonggo menggunakan bahasa Jawa sebagai bahasa utama di film ini.

Meskipun begitu, film Cocote Tonggo dilengkapi dengan terjemahan bahasa Indonesia untuk membantu penonton yang tidak paham bahasa Jawa.

Film Cocote Tonggo menyoroti fenomena yang terjadi di masyarakat terutama di daerah Jawa Tengah dan sekitarnya.

Sinopsis Film Cocote Tonggo

Film Cocote Tonggo mengisahkan tentang pasangan suami istri yang diperankan oleh Ayushita dan Dennis Adiswara.

Pasangan suami istri ini bernama Murni dan Luki yang memiliki usaha jamu kesuburan. Namun, usaha jamu yang sudah turun-temurun ini sepi pembeli karena masalah yang disebabkan para tetangga.

Murni dan Luki sudah bertahun-tahun menikah tapi belum juga dikaruniai anak. Hal ini menjadi bahan cemooh dari para tetangga. 

Seperti diketahui, pasangan suami istri ini menjual jamu kesuburan namun penjualnya belum memiliki anak. 

Konflik yang terjadi antara pasangan suami istri ini menjadi masalah utama dalam film Cocote Tonggo.

Sederet aktor dan aktris berbakat turut membintangi film Cocote Tonggo mulai dari Asri Welas, Bayu Skak, Dennis Adhiswara, hingga Ayushita.

Daftar Pemain Film Cocote Tonggo

1. Ayushita sebagai Murni
2. Dennis Adhiswara Luki
3. Asri Welas sebagai Bu Pur
4. Bayu Skak sebagai Gatot
5. Firza Valaza sebagai Supri
6. Sundari Soekotjo sebagai Bu Tin 
7. Devina Aureel sebagai Endah
8. Benedictus Siregar sebagai Yoyok Nalpot
9. Tatang Gepeng sebagai Pak Min
10. Furry Setya Raharja sebagai Pak Wira
11. Ellea Candice sebagai Oliv
12. Brilliana Arfira sebagai Bulik Yayuk
13. Ika Diharjo sebagai Tari
14. Maya Wulan sebagai Bu Heri
15. Putri Munjo sebagai Bu Wira
16. Yati Pesek sebagai Mbah Mila

Demikian informasi terkait sinopsis film Cocote Tonggo beserta daftar pemainnya, segera saksikan di bioskop mulai 15 Mei 2025 di seluruh bioskop Indonesia.***
Previous Post

Pilihan Editor